Program 2014 "Phillip Goes To Campus"

Pasar Modal memiliki peran penting bagi perekonomian suatu negara karena pasar modal menjalankan dua fungsi, yaitu pertama sebagai sarana bagi pendanaan usaha atau sebagai sarana bagi perusahaan untuk mendapatkan dana dari masyarakat pemodal (investor). Dana yang diperoleh dari pasar modal dapat digunakan untuk pengembangan usaha, ekspansi, penambahan modal kerja dan lain-lain. Kedua, pasar modal menjadi sarana bagi masyarakat untuk berinvestasi pada instrumen keuangan seperti saham, obligasi, reksadana, dan lain-lain (sumber www.idx.co.id). 
Lalu bagaimana kondisi investor pasar modal di Indonesia?

Berdasarkan informasi KSEI 15 Agustus 2013, melalui berita pers “Berbagai Pengembangan Layanan Jasa KSEI:  Mewujudkan Pasar Modal yang Kredibel”, menyatakan bahwa investor di pasar modal Indonesia yang terdaftar untuk SID (Single Investor Identity) yaitu hanya sejumlah 301.021 orang. Jumlah itu masih sangat sedikit jika dibandingkan dengan jumlah penduduk di Indonesia. Ada beberapa alasan mengapa jumlah investor di pasar modal sangat sedikit , salah satunya adalah edukasi. Oleh karena itu, Bursa Efek Indonesia (BEI) dan juga Otoritas Jasa Keuangan (OJK),  sangat mendukung kegiatan edukasi pasar modal, sebagai langkah awal pengenalan terhadap dunia pasar modal, sehingga diharapkan dapat membantu meningkatkan jumlah investor di pasar modal.

Seiring dengan edukasi itulah, Phillip Securities Indonesia sebagai salah satu perusahaan sekuritas di Indonesia, juga bertekad untuk memajukan Pasar Modal di Indonesia. Phillip Securities Indonesia akan mengadakan program “Phillip Goes to Campus”, yang merupakan Program Edukasi bagi para mahasiswa/mahasiswi di universitas-universitas di Indonesia.

Program kerjasama yang ditawarkan kepada kampus-kampus berupa:

1.  Seminar Pasar Modal.  
2.  Pendirian Pojok Bursa.
3.  Online Trading Competition.

Phillip Securities Indonesia selama ini sudah berpengalaman dalam hal edukasi. Program-program edukasi yang telah diberikan Phillip antara lain Seminar Free Education, Webinar, Technical Analysis Class, dan Online Trading Competition. 

Program "Goes To Campus"  sudah dimulai pada tahun 2012, pada saat kompetisi online trading di IBII (Institut Bisnis dan Informatika Indonesia) dan UNTAR-FE (Universitas Tarumanegara, Fakultas Ekonomi). Sedangkan di Tahun 2013, Online trading competition diadakan di USBI (Universitas Siswa Bangsa International), FE UI dan juga IFEF (Berita dapat dilihat di http://phillipsecuritiesindonesia.blogspot.com/2013/09/usbi-online-trading-competition.html).







Phillip Securities Indonesia juga membuka kesempatan kerjasama kepada universitas-universitas lainnya, baik di wilayah Jakarta, maupun di luar Jakarta. Harapannya adalah bahwa dengan mengadakan program ini, akan memunculkan Investor-Investor baru yang dapat memajukan pasar modal Indonesia , yang juga mendukung perekonomian negara Indonesia.


Untuk Info lebih lanjut dapat melalui: 

Customer Care: (62-21) 57 900 900

3komentar:

  1. mohon di bantu
    apakah pembelian saham dari situs www.grahasaham.com dapat di percaya atau tidak saya cari data tentang situs itu gak ada ,saya mau investasi uang saya di situs tsb.mohon informasinya.atas bantuan anda saya ucapkan terima kasih,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat Pagi, untuk mengetahui situs tersebut terpercaya atau tidak, bisa dicari sekuritas atau perusahaan yang memposting website tersebut. Dan untuk melihat sekuritas terpercaya atau tidak, dapat dilihat di idx.co.id.

      Hapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus