MAU TAU ARAH DAN PERKEMBANGAN EKONOMI MAKRO INDONESIA 2014???

Kedatangan tahun 2014 tinggal menyisakan 3 pekan lagi, banyak pelaku pasar modal yang bertanya-tanya bagaimanakah situasi ekonomi Indonesia di tahun yang baru nanti. 
Akan ada banyak faktor yang mempengaruhi maju atau mundurnya perekonomian Tahun 2014.  Namun ada salah satu faktor yang cukup dinanti rakyat Indonesia,  pesta demokrasi 5 tahunan Pemilihan Umum (pemilu). Pemilihan kepala negara yang baru, memberikan rakyat sebuah harapan baru akan perbaikan  perekonomian dan kemajuan negara.  Begitu juga bagi para pelaku pasar modal. Tidak dapat dipungkiri kuat atau lemahnya perdagangan di Pasar modal dipengaruhi oleh perekonomian makro di Indonesia.
Perkembangan ekonomi makro sangat bergantung pada terpilihnya presiden baru nanti, apakah mereka Pro terhadap pasar atau malah kontra terhadap pasar. Tentu saja hal ini baru bisa diketahui setelah bulan April 2014, namun para pelaku pasar modal sudah harus mempersiapkan strateginya masing-masing. 
Hal itu berarti para pelaku pasar harus bisa membaca arah perkembangan ekonomi makro di Indonesia mulai dari sekarang. Arah perkembangan ekonomi makro 2014 bisa saja diprediksi dengan data tahun-tahun yang sudah berlalu.
Melihat hal itu Phillip Securities Indonesia mengajak para pelaku pasar untuk datang di acara free education dan berdiskusi bersama, membahas arah dan perkembangan ekonomi makro indonesia 2014.  Serta strategi & formulasi apa yang harus dipersiapkan untuk itu.
Silahkan Anda semua datang pada hari sabtu tanggal 14 Desember 2014, berlokasi di Phillip Securities Indonesia, ANZ Tower Level 23B, Jl. Jend.Sudirman kav 33A. Acara ini merupakan rangkaian dari kegiatan free education yang rutin dilakukan Phillip securities, dan ini merupakan yang terakhir di Tahun 2013. Acara ini GRATIS tanpa dipungut biaya!!!
Jadi silahkan Anda datang, bisa datang bersama teman atau saudara. Mari kita akhiri tahun 2013 dengan persiapan strategi kuat untuk menyongsong perekonomian di tahun 2014. 


0 komentar "MAU TAU ARAH DAN PERKEMBANGAN EKONOMI MAKRO INDONESIA 2014???", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar